Meriah! Pembukaan Pesta Kuliner Jabar 2025
Gedung Sate, 31 Januari - 01 Februari 2025
Bandung - Hari ini Jum'at, 31 Januari 2025 Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jawa Barat menggelar Pesta Kuliner Jabar yang berlangsung di Gedung Sate jalan Diponegoro kota Bandung. Acaa digelar dari tanggal 31 Januari - 1 Februari 2025.
Pesta Kuliner Jabar bertajuk 'Sono Ku Rasa, Sono Ku Nikmat' ini akan menghadirkan gelaran kuliner dari 27 Kabupaten Kota.
Pagi harinya, diselenggarakan senam bersama terlebih dahulu. Diikuti oleh ratusan orang, yang kebanyakan diikuti oleh kaum wanita.
Acara dihadiri dan dibuka oleh Pejabat Gubernur Jawa Barat, Bey T. Machmudin. Dihadiri juga oleh Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jawa Barat, Ketua Persatuan Hotel Republik Indonesia (PHRI) Provinsi Jawa Barat, Pihak Bank BJB, serta pihak-pihak sponsor lainnya.
Acara Pesta Kuliner Jabar juga bakal dimeriahkan sejumlah penampilan mulai dari Ade Astrid feat Gerengseng Team, Reza Sm*sh, club dangdut racun hingga Rahardja.
"Buat Wargi Jabar yang mau bawa pulang Oleh-Oleh Kuliner, Ngonser, dan Rasa Sono dengan Kuliner Jawa Barat. Kami Tunggu Kehadirannya!," tulis Instagram @pestakulinerjabar.
What's Your Reaction?